KRIYA EXPO #7

Kriya Ekspo #7 merupakan program unggulan dari prodi kriya seni, dengan mengusung tema “Kearifan Lokal dan Seni Tradisional dalam Konservasi Lingkungan” sebagai bentuk refleksi terhadap pentingnya pelestarian lingkungan melalui seni kriya yang berakar pada nilai-nilai kearifan lokal. Kearifan lokal yang diwariskan secara turun-temurun menyimpan berbagai praktik hidup harmonis dengan alam, sementara seni tradisional menjadi media ekspresi yang menyeimbangkan estetika dan kelestarian alam. Pameran ini bertujuan untuk menghadirkan karya-karya kriya yang tidak hanya indah secara visual, tetapi juga mengandung pesan kuat tentang pentingnya konservasi lingkungan

Pameran ini akan menjadi ajang kolaborasi antara akademisi Kriya FSRD ISI Padangpajang, Dosen, alumni, UMKM dan pelajar SMA/SMK dalam menciptakan dialog artistik yang relevan dengan isu-isu lingkungan masa kini. Melihat perkembangan dan respons serta antusias masyarakat kriya atas kegiatan ini, maka sudah sepantasnya Kriya Ekspo #7 ini menjadi kegiatan unggulan Program Studi Kriya Seni, dan meluaskan jangkauan kegiatannya menjadi kegiatan yang berskala Nasional.

Sesuai dengan tugas dan fungsi prodi kriya seni selain sebagai lembaga pendidikan tentang kriya juga sebagai laboratorium dalam melahirkan calon kriyawan yang bisa memiliki daya saing baik secara lokal, nasional maupun internasional, maka dengan adanya program kriya ekspo #7diharapkan dapat menjawab tantangan kebutuhan produk kriya di masa depan.

Seni kriya tidak hanya menghasilkan karya yang bernilai estetika, tetapi juga membantu mengurangi limbah dan menjaga sumber daya alam. Pelaku UMKM yang terlibat dalam kegiatan exspo memanfaatkan bahan limbah sebagai produk yang bermanfaat untuk masyarakat dan lingkungan sekitarnya.

Pameran ini, menjadi cerminan dari tradisi yang kaya, mulai dari teknik-teknik kriya, seperti ukir, tatah, sulam, batik, dan lainnya hingga pola-pola yang diilhami oleh alam. Seni kriya tradisional seperti anyaman, tenun, ukiran, dan pahat, memiliki nilai konservasi yang tinggi karena menggunakan bahan-bahan lokal yang dapat diperbaharui dan metode produksi yang minim limbah. Kriya expo #7 memberikan kontribusi untuk industri kreatif khususnya kriya menjadi produk yang dihasilkan oleh dosen, alumni dan UMKM yang saat ini menjadi peran bagi perkembangan dunia kriya.